Program Studi D4 Manajemen Rekayasa Konstruksi (Akreditasi B)
Menghasilkan tenaga profesional di bidang manajerial khususnya pada proyek konstruksi dan mampu menyusun tahapan-tahapan perwujudan proyek konstruksi, yang dimulai dari tahap penyusunan ide, studi kelayakan, perencanaan/perancangan, hingga tahap pelaksanaan (termasuk pengawasan pelaksanaannya) serta penggunaan dari suatu proyek konstruksi. Melahirkan tenaga manajemen rekayasa konstruksi yang profesional, yang mampu mengidentifikasi, menganalisis, pengawasan, dan pengendalian terhadap risiko dari suatu pengambilan keputusan pada proyek konstruksi serta melahirkan tenaga manajemen rekayasa konstruksi yang mampu melakukan pengawasan dan pengendalian serta memberikan jaminan mutu (Quality Assurance) terhadap mutu pekerjaan suatu proyek konstruksi.